top of page

A DAY GUIDE TO CANDIPURO

A DAY GUIDE TO CANDIPURO

Ayo Dolan nang Candipuro, Sob!


Kecamatan Candipuro sebagai salah satu dari lima KSPN (Kawasan Strategis Pariwisata Nasional) Bromo Tengger Semeru ini memang punya sederet potensi kepariwisataan yang recomended untuk kalian kunjungi.

Menempuh perjalanan selama 1 jam dari Pusat Kota Lumajang, Sobat akan disuguhkan dengan pemandangan Gunung Semeru yang merupakan Gunung tertinggi di Pulau Jawa. Hutan Bambu Sumbermujur memiliki kurang lebih 20 Jenis Bambu yang bisa sobat pelajari. Adapula produk ekonomi kreatif berbahan dasar bambu yang bisa dijadikan oleh – oleh. Kuliner Krecek rebung juga wajib sobat coba ya!

Bergeser ke Desa Penanggal, Sobat bisa berfoto bersama ikan koi di spot foto underwater Tirtosari View, Bersantai di Café Warna – Warni di temani Live Akustik. Fasilitas yang terdapat di Tirtosari View pun cukup lengkap, termasuk tempat penginapan bagi Sobat yang berminat untuk bermalam di sana. Jangan lupa untuk selalu patuhi protokol kesehatan #gunungwayang

#LumajangTourism

#LumajangEksotik

#LumajangJawaTimur

#PesonaIndonesia

#WonderfulIndonesia

#Candipuro

#TirtosariView

#HutanBambu

#GunungWayang




Recent Posts
Archive
Search By Tags
bottom of page